Wakil Indonesia Akan Tampil di Changwon pada K-pop World Festival 2017

on in Entertainment
K-pop World Festival 2017(saungkorea.com)
K-pop World Festival 2017

Kedutaan Besar Republik Korea dan Korean Cultural Center Indonesia telah menggelar tahap penyisihan Indonesia K-Pop World Festival 2017 yang menghasilkan tujuh pemenang dari kategori Vocal dan Performance. Kabar gembira dari perhelatan ini adalah salah satu pemenang akan menjadi wakil Indonesia di Final K-Pop World Festival (KWF) 2017 di Changwon, Korea

pada 29 September mendatang. Acara Penyisihan Indonesia KWF 2017 dibuka dengan penampilan dari grup b-boy Bandung Hansamo, Evolution. Kemudian dilanjutkan dengan kata sambutan oleh Direktur Korean Cultural Center Indonesia Chun Young-poung.

K-pop World Festival 2017(saungkorea.com)
K-pop World Festival 2017

Acara puncak tentu saja adalah ajang unjuk bakat para kontestan penyisihan Indonesia KWF 2017. Terdapat 16 peserta, yaitu delapan peserta dari tiap kategori. Sebagai hasil dari kompetisi, pemenang pertama jatuh kepada Tiffani & Alphiandi (Jakarta) dari kategori Vocal dan CHILI (Bandung) dari kategori Performance. Secara berurutan, pemenang membawakan cover “Inferiority Complex” (Park Kyung ‘Block B’ feat. Eunha ‘G-Friend’) dan “Cherry Bomb” (NCT127). Salah satunya akan mewakili Indonesia di Final KWF 2017. Nantinya, nama perwakilan Indonesia akan diumumkan di website KWF 2017.

K-pop World Festival 2017(saungkorea.com)
K-pop World Festival 2017

Pemenang kedua Penyisihan Indonesia KWF 2017 adalah Rifka Amalia (Vocal) dan Barbies Up (Performance), serta Refuge Arc (Vocal) dan Double Y (Performance) sebagai pemenang ketiga. Sementara untuk kontestan favorit, dimana sistem penilaian berdasarkan jumlah ‘like’ video di channel YouTube Korean Cultural Center Indonesia, dimenangkan oleh A.C.E.Code dari kategori Performance. Usai pengumuman pemenang, para penonton disuguhi penampilan grup boyband ASTRO yang berada dibawah naungan manajemen Fantagio. ASTRO membawakan dua penampilan, yaitu “Baby” dan “Breathless + Polaris”.

K-pop World Festival 2017(saungkorea.com)
K-pop World Festival 2017

Antusiasme penonton tampak dari banyaknya penggemar K-Pop yang telah hadir di tempat acara sejak pagi hari. Para penonton memadati area acara KWF 2017 serta memberi dukungan kepada para kontestan KWF dan bintang tamu. K-Pop World Festival merupakan ajang kompetisi bergengsi K-Pop yang diadakan setiap tahun di Changwon, Korea. KWF diselenggarakan oleh Ministry of Foreign Affairs Republic of Korea (MOFA), bersama Korean Broadcasting System (KBS) dan Ministry of Cultural, Sports, and Tourism (MCST). Final tahun ini akan berlangsung pada 29 September 2017 jam 19.00 waktu Korea. Aksi para finalis dan bintang-bintang K-Pop dapat disaksikan melalui live stream.