Korean Culture Day (KCD) adalah acara tahunan yang diadakan oleh Himpunan Mahasiswa Koreanologi dari program studi Bahasa dan Kebudayaan Korea Universitas Indonesia atau yang lebih akrab dikenal dengan nama BKK UI, sejak tahun 2008. Tujuan diadakannya acara ini adalah
untuk memperkenalkan budaya Korea, baik dari segi tradisional maupun modern.
Korean Culture Day berhasil menarik kurang lebih 3.000 pengunjung dan mengalami peningkatan tiap tahunnya. Demi menambah antusias pengunjung dan memeriahkan acara, berbagai bintang tamu dihadirkan. Pada tahun ini Korean Culture Day mengundang grup dance cover ‘BVS’, grup akustik ‘KEI’, grup band akustik ‘Karmia’ dan bintang tamu utama penyanyi indie asal Korea Selatan yang bernama Sugarbowl. Sugarbowl adalah musisi yang cukup terkenal di kalangan musisi indie Korea Selatan. Selain itu, tim seni tradisional mahasiswa BKK UI akan ikut memeriahkan festival Korea yang dikenal dengan nama KCD 2016. (Korean Culture Day 2016)
Korean Culture Day 2016 memiliki tema “One Day in Seoul” dengan tagline “Finding Your Seoul”. Korean Culture Day akan membawakan dan memperkenalkan Seoul kepada para pengunjung agar pengunjung dapat melihat dan merasakan pengalaman sehari di Seoul. Sesuai dengan tema, talk show bertajuk “Travel and Living in Korea” dengan pembicara yang sangat akrab dalam dunia traveling dan kehidupan di Korea akan menambah keseruan acara KCD.
Di luar panggung KCD terdapat stand bazaar makanan dan aksesoris kpop, pameran pendidikan, pameran fotografi, pameran permainan tradisional Korea Selatan, dan photobooth hanbok (baju tradisional Korea Selatan). Semua aspek seni, budaya, pendidikan dan hiburan tersaji dengan sangat lengkap dalam event terbesar yang diadakan oleh Mahasiswa/i prodi BKK UI.
All-in-one Info Korea 👍
IG : @belajarkorea, @saungkorea
Facebook : Saung Korea
Twitter : @saungkorea
YouTube : Saung Korea
LINE : @saungkorea